Raih Penghargaan Kinerja Terbaik 2023 Kejari Badung Naik Status ke Tipe A

KataBali.com – Mangupura-Dari Hasil Refleksi Kejaksaan Tinggi ( Kajati ) B ygali melakukan evaluasi dan penilaian terhadap kinerja Kejaksaan Negeri ( Kejari) se Bali memberikan penghargaan dan apresiasi kepada Kajari Badung . Karena atas kinerja selama 2023 meliputi seluruh bidang kerja berhasil menyabet 4 penghargaan akhirnya Kejari Badung naik status dari tipe B menjadi Kajari tipe A.

Empat penghargaan yakni Satuan kerja dengan penilaian kinerja pengawas dan satuan kerja berkinerja Bidang Tindak Pidana Khusus ( juara 1) dan satuan kerja terbaik Bidang Pidana Umum dan satuan kerja dengan kinerja terbaik Bidang Intelijen masing masing juara 2 terbaik se Bali. Ke empat penghargaan ini langsung diserahkan oleh Kepala kejaksaan Tinggi ( Kejati) Bali Dr.R. Narendra Jatna,SH,LLM dalam kegiatan rapat kerja daerah tahun 2023 ,Kuta ( 15/12/2023).

Selain penghargaan tiap bidang Kajati Bali juga memberikan penghargaan dan apresiasi terhadap Kejari Badung sebagai juara umum 1 penilaian satuan kerja berkinerja terbaik se wilayah hukum Kajati Bali.Hal ini, berdasarkan kriteria penilaian antara lain hasil inpeksi umum, khusus keuangan,pemantauan,,penaganan laporan pengaduan serta administrasi dan anggaran berbasis kinerja pada lingkup Kajati Bali.

Kejari Badung,Dr. Soseno,SH.MH melalui Kasi Intel ( Humas) Gde Ancana,SH.MH dalam release (29/12/2023) di penutupan tahun Kajari Badung kegiatan refleksi tahun 2023 telah melakukan tugas sesuai tupoksi dan kewenangan.Pertama bidang pembinaan realisasi Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) target Rp 340.050.000 realisasi Rp 1.337.767 dengan prosentase 393,22 %. Bidang Intelijen melakukan kegiatan Penyuluhan hukum sebanyak 9 kegiatan,Jaksa menyapa( 2), jaksa masuk sekolah (17),Pakem dan Aliran Kepercayaan (2),Pengamanan pembangunan Strategis ( PPS) 1 serta Penelusuran Aset (2) kegiatan.

Untuk Bidang Pidana Umum ( Pidum) dengan Kasi Pidum Gede Gatot Hariawan, SH.MH. selama tahun 2023 menerbitkan P-16 sebanyak 466 perkara,Tahap 1 (334),P-21 (318) Tahap !! (394). Selain itu, perkara anak sebagai dan perempuan yang telah ditangani yakni anak sebagai korban (5) anak sebagai pelaku (8) ,perempuan sebagai korban (2) sebagai pelaku (30)perkara. Sedangkan untuk pelaksanaan Restorative Justice (penghentian penuntutan) 9 perkara.

Sementara Bidang Pidana Khusus ( Pidsus), proses penyidikan (6) penyidikan (4),pra penuntutan dan penuntutan (14),eksekusi (9) dan upaya hukum (8) kegiatan. Total penyelamatan kerugian keuangan Negara sebanyak Rp 4.825.220.426. Sedang Bidang Perdata dan tata Usaha Negara (Datun) telah membuat pendapat hukum (2),pendampingan (80) bantuan hukum litigasi (2) bantuan hukum non litigasi (36) ,pelayanan hukum gratis (70),tindak hukum lain (mediator) sebanyak 1 kegiatan. Selain itu, menerbitkan surat kuasa khusus (SKK) sebanyak 20 SKK da 17 pendampingan pada BPJS Kesehatan13 SKK pada BPJS ketenagakerjaan dengan total pemulihan hak sebesar Rp 2.044.466.971.

Untuk Bidang Pengelolaan Barang Bukti dean Barang Rampasan tercatat 345 perkara dan telah dimusnahkan 275 perkara dalam dua kali pemusnahan dan ter banyak perkara Narkotika. Untuk kegiatan lelang barang rampasan sudah mempunyai kekuatan hukum tetap putusan pengadilan dengan nilai setoran Rp 45.960.000. Melalui pelayanan Bli Komang Bakti (pengantaran BB gratis) tercatat 187 perkara.

Kejari Badung Dr. Suseno,SH. MH mengatakan semua pencapaian merupakan kerja keras dan bentuk profesionalitas dari seluruh personil Kejari Badung berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Badung. Hal ini terlihat dari prestasi sebelumnya mendapatkan WBK (2019) dan predikat WBBM (2020) dan 2023. Berdasarkan keputusan Jaksa Agung RI nomr 297 tahun 2023 telah mendapatkan peningkatan tipologi dari Kejaksaan Negeri tipe B menjadi Kejari tipe A Kejari Badung. Di tahun 2024 diharpkan dapat melakukan peningkatan pelayanan dan peningkatan kinerja sehingga bisa mempertahankan prestasi yang telah diraih di tahun 2023.”jelas Suseno. (Smn).

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *