Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono Terima Tim Peneliti dari TNI-AL
KataBali.com – Mangupura – Kepala Kepolisian Resor Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, S.I.K. menerima kunjungan tim penelitian bidang kemaritiman dari TNI-AL di ruang kerja Kapolres Badung Jl. Kebo Iwa No. 1 Mengwitani Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung, Bali. Kamis (23/11/2023) pagi.
Penelitian dengan tema “Pengelolaan Komcad dan Komduk Matra Laut Guna Mendukung Komponen Utama dalam Rangka Mewujudkan Pertahanan Negara Indonesia di Laut” tersebut dipimpin oleh Kolonel Laut (P) I Gusti Putu W, M.Tr.Hanla bersama 6 personel yakni Kolonel Laut (T) Iwan Indrawan, M.Si. (Han), Letkol Laut (KH/VV) Amimul Ummah Bay, S.Pd., Mintist., M. Tr.Hanla., M.M, Letkol Laut (S) Aribowo Sudiantoro P, M.Tr. Opsla, Letkol Laut (KH/WV) Endah Palupi, A.Md., S.I.Kom., M.Han, Koptu TIg Riswanto dan Penda TK.I III/b Suhesti Lestari, S.A.P
“Penelitian yang dilakukan oleh tim dari TNI-AL akan dilaksanakan selama 3 hari.” Ungkap Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono didampingi Wakapolres Badung Kompol Decky Hendra Wijaya, S.E., S.I.K., M.M., Kabagops Kompol I Gede Suarmawa dan Kasatpolairud Iptu I Made Sutamia, SH. yang dilanjutkan dengan pendalaman materi dan diakhiri dengan sesi poto bersama. pb