Dihantam Gelombang Pasang, Tanggul Pengaman Pantai Yehembang Jebol
KataBali.com – Kabarnusa.com-Lantaran terus menerus digempur gelombang pasang dengan ketinggian ombak mencapai lima meter, tanggul pengaman pantai Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Jembrana jebol.
Bahkan tanggul pengaman pantai menggunakan batu pasangan beton tersebut jebol di tiga titik sejak seminggu lalu. Dengan panjang mencapai lima meter lebih.
Jebolnya tanggul pengaman pantai yang dibangun tahun 2013 lalu itu mengancam keberadaan Setra (kuburan) Desa Pakraman Yehembang dan mengancam keberadaan Pura Rambut Siwi, terutama Pura Goa Tirta.
Bahkan jobelnya tanggul di depan Pura Goa Tirta Rambut Siwi tersebut terparah, dibandingkan di selatan Setra Desa Pakraman Yehembang.
“Jebolnya baru sekitar empat hari lalu akibat terus-terusan digempur gelombang pasang,” terang Jero Mangku Suardana, Senin (13/6/2016) siang.
Pihaknya berharap tanggul yang jebol tersebut segara diperbaiki agar jebolnya tidak meluas. Karena jika tidak segera mendapat penanganan keberadaan Pura Goa Tirta Rambut Siwi akan terancam.
Sementara itu Perbekel Yehembang Made Semadi dikonfirmasi membenarkan tanggul pengaman pantai Yehembang jebol di tiga titik.
“Saya dengan Bendesa Yehembang sudah sempat mengecek, jebolnya tiga titik. Dua titik di selatan Setra dan satu titik di selatan Pura Goa Tirta Pura Rambut Siwi,” terangnya, Senin (13/6/2016) sore.
Disamping melaporkan ke pemerintah daerah, pihaknya sudah menanggulanginya dengan mengurug tanah dan tanggul yang jebol tersebut dengan menggunakan krokol.
“Tapi yang bisa diatasi sementara hanya di selatan setra karena jebolnya tidak terlalu parah. Kami bersama warga melakukan gotong royong. Sedangkan di selatan Pura Goa Tirta belum diatasi karena membutuhkan penanganan khusus,” tutupnya.(maf)

