Kerjasama Prodi Kajian Budaya Unud dan Ilmu Budaya UGM
KataBali.com – Dua Puluh Lima mahasiswa Universitas Udayana yang terdiri dari 22 mahasiswa S3 dan 3 mahasiswa S2 mengikuti kuliah bersama kerjasama Unud dan UGM, hadir sebagai nara sumber dosen dari UGM, Prof .Dr. Irwan Andullah.
Kegiatan tersebut diadakan pada tangal 26-28 Mei 2016 dalam rangka untuk mematangkan dan menyiapkan tugas mahasiswa S2 danS3.
Tujuan diadakan seminar ini menyatukan visi dan misi program kajian budaya sesuai dinamika, kebutuhan dan kepribadian masyarakat Indonesia.
Acara ini merupakan acara rutin untuk setiap tahun yang dirintis oleh pendiri kajian budaya Unud yaitu Prof. I Gst Ngurah Bagus.
“Saya telah mengikat janji dengan almarhum Prof Bagus agar kerjasama Prodi Kajian Budaya Unud dan Ilmu Budaya UGM dilanjutkan,” kata Prof Irwan.
Turut hadir dalam kerjasama Prodi tersebut Prof .Dr. A.A. Bgs Wirawan (Kaprodi Unud), Dr. Putu Sukardja (Sekprod Unudi), Prof. Dr. A.A.Ngr Anom Kumbara, Dr. Ni Made Wiasti, Dr. Ni Made Ruastiti, Dr. Ni Luh Arjani serta 6 orang dosen pendamping.
Dalam seminar tersebut diberi uraian ringkas saja sebagai studi komparasi bahwasanya kuliah di UGM mempunyai tujuan untuk menggali dan membandingkan metodologi dan teori kajian dengan metodologi dan teori ilmu budaya.
Prof Irwan menekankan bahwa Sesungguhnya kajian budaya ini sangat dibutuhkan dalam menjawab dinamika era sekarang, yang diliputi pseudo hedonis, libido kekuasaan, trend kapitalistik.
“Aplikasi atau aksiologinya nanti sesuai dgn bidang dan kapasitas individu sbg para pihak kebijakan, tim kerja projek, abdi sipil negara, politisi, dan lainnya,” sambungnya.
Menurut Prof Irwan para pemerhati budaya, baik budaya dalam arti kebudayaan dan budaya populer, melihat Bali sebagai sebuah Museum Hidup dan Laboratorium Budaya, yang berdinamika sesuai jiwa zaman. (ED)