Desa Pakraman Yehembang Bakal Bongkar Kuburan Eks Anggota PKI

KataBali.com – Setelah Desa Pakraman Batuagung, Kecamatan Jembrana melakukan pembongkaran kuburan anggota PKI beberapa waktu lalu, kini giliran Desa Pakraman Yehembang, Kecamatan Mendoyo berencana membongkar kuburan eks PKI.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, sedikitnya ada tujuh kuburan anggota PKI yang akan dibongkar. Kuburan tersebut terletak di tanah milik Made Kariasa di Banjar Kaleran, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Jembrana.

“Ya memang kami berencana melakukan pembongkaran. Tapi saat ini kami masih melakukan pendataan. Nanti rencana ini akan kami bahas dalam rapat pemucuk dan pihak keluarga yang dikubur,” terang Bendesa Pakraman Yehembang Ngurah Gede Aryana, Kamis (26/5/2016) sore.

Pembongkaran kuburan anggota PKI tersebut menurut Aryana dilaksanakan karena kuburan tersebut ada di tanah hak milik warga. Berdasarkan awig-awig desa pakraman tidak diperkenankan kuran berada di karang (tanah) desa atau tanah pekarangan milik warga.

Disamping akan melakukan pembongkaran, pihak desa pakraman juga akan melakukan prosesi upacara Pengelukatan dan Pamarisuda. Prosesi tersebut dilakukan untuk menghilangkan cuntaka (kotor) desa oleh adanya kuburan bukan pada tempatnya.

“Disamping itu tujuan utamanya adalah untuk memindahkan tulang belulang anggota PKI tersebut ke tempat yang lebih layak yakni ke Setra untuk dibakar dan diupacarai oleh Sulinggih,” sambung Aryana.

Menurut Aryana, pihaknya selaku bendesa akan segera membicarakan masalah ini melalui paruman (rapat). Pihaknya yakin para pamucuk desa pakraman akan menyetujui rencana tersebut, termasuk pihak keluarga.

“Masalah pembiayaan nanti kami dari desa pakraman akan memberikan subsidi kepada pihak keluarga. Intinya kami akan berusaha meringankan pihak keluarga,” tutupnya.(izz)

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *