Tabanan Koleksi Prestasi, Warga Ingin Eka Jaya Lanjutkan Kepemimpinan

KataBali.com – Dengan segudang prestasi dan penghargaan yang ditorehkan Tabanan membuat warga ingin pasangan calom BUpati Ni Putu Eka Wiryastuti dan Wakil Bupati Komang Gede Sanjaya melanjutkan kepemimpinannya lima tahun mendatang.

Aspirasi warga disampaikan saat Cabup Eka Wiryastuti dan rombongan melaksanakan sembahyang bersama di Pura Desa Pekraman Seronggo dan kebulatan tekad dukungan untuk Eka Jaya Rabu (4/11/2015) malam.

Turut mendampingi anggota DPRD Tabanan I Made Dirga yang juga Ketua Tim Pemenangan Eka Jaya, I Gusti Komang Wastana, I Pputu Desta Kumara, Ketua PAC PDIP Kecamatan kerambitan I Ketut Arsana Yasa alias Sadam dan tokoh masyarakat lainnya,

Jero bendesa serongga I Made Wisnem menyatakan, bantuan pemerintah selama kepemimpinan Eka Jaya banyak turun, di wilayah mereka. Bantuan dalam bentuk program jalan desa pekraman Serongga, Jalan ke Beji, baju untuk karya agung ring pura desa, ring pura dalem, senderan di sekitar sungai dekat pura dalem.

“inilah bantuan=bantuan yg sudah Ibu Eka berikan kepada kami masyarakat desa pekraman Serongga, semoga ibu, bisa terpilih kembali dan memimpin Tabanan ini, tetap memperhatikan masyarakat kami di sini,” tegasnua.

Tokoh masyarakat lainnya Ketut Alit Antara, mengatakan, kenapa warga memilih paket Eka Jaya kembali di Pilkada 9 Desember 2015.

“Itu tak lain karena paket ini sudah terbukti, bisa memimpin Tabanan ini, sudah banyak perubahan yang kami rasakan, di desa pekraman Serongga, dan juga paket ini sudah berpengalaman dalam memimpin Tabanan,” tegas dia.

Menurut warga, selama pemerintahan Eka Jaya ini, bnyak mendapatkn penghargaan ini salah satu bukti bahwa pemerintahan pasangan yang diusung PDI Perjuangan dan didukung Partai Golkar selama lima tahun sangat berprestasi

“Inilah yang membuat kami yakin, untuk mendukung dan memilih paket Eka Jaya untuk kembali memimpin Tabanan 5 tahun mendatang,” katanya menegaskan.

Di hadapan ratusan warga, Dirga menyatakan, siap merealisasikan semua janji yang belum terealisasikan tahun ini.

“Saya minta maaf, apapun kekurangan dari paket Eka Jaya selama 5 tahun ini. kami minta maaf, dan skrg paket ini kembali terpilih untuk mencalonkan lagi sebagai bupati dan wakil bupati tabanan,” sebut dia.

Dia menyebutkan, tahun depan DPR Provinsi Bali akan memberikan banyak bantuan untuk masyrkat Serongga seperti wantilan.

“Saya mohon kesepaktan ini, bisa dijaga dan selalu dikawal agar Pilkada yang tinggal satu bulan lagi bisa berjalan sesuai harapan. Selain itu saya mohon bagi masyarakat yang sudah mmpunyai hak pilih. agar tidak golput dan menggunakan hak pilihnya dengan cerdas,” pinta Dirga. (adi)

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *