Menuju Quality Tourism, Kpw BI Bali Sebut Harus Ada Komitmen Kuat Antara Pemerintah Pusat dan Daerah

KataBali.com- Klungkung – Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Erwin Soeriadimadja mengatakan pertumbuhan ekonomi Bali triwulan II 2024 tumbuh 5,36% (yoy), lebih tinggi dibandingkan nasional tumbuh sebesar 5,05% (yoy) Bali peringkat 7 dari 34 Provinsi di-Indonesia.


Erwin menyebutkan untuk menciptakan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan Bali,yang mengandalkan Pariwisata, ada tiga pihak dan Hal penting yang diperkuat untuk diperhatikan yakn komitmen bersama antara Pemerintah Pusat dan daerah dan pihak ketiga yakni Pengusaha pelaku Pariwisata / investor juga libatkan pemangku kepentingan/masyarakat menuju Quality Tourism, diperkuat dengan menggalakan sektor pertanian arti luas dan digitalisasi.

Hal ini diungkapkan Kepala Perwakilan Kantor Bank Indonesia Provinsi Bali Erwin Soerdiamadja, didamping Deputy Kepala Bank Indonesia ( BI ) Provinsi Bali Gusti Ayu Diah Utari, dan Advisor Bak Indonesia Bali Butet Linda H Pandjaitan,serta Dahlan Iskan, manta CEO Jawa Post Group, dan Mantan Menteri BUMN, saat Madia Gathering Kamis ( 12-13/9 ) di Kab.Klungkung- Bali, diikuti puluhan wartawan dari berbagai media online di Bali. .

Erwin menyebut Sektor pariwisata sekitar 45% memberikan kontribusi bagi pertumbuhan ekonomi Bali, ke depan BI melihat sektor pariwisata harus terus diperkuat,’’ terang Erwin, seraya menyebut, ada 4 hal penting terkait quality tourism yakni pertama, bagaimana terus menerapkan sustainable practice, pembangunan wisata harus menjaga keseimbangan lingkungan, infrastrukturnya harus go green dan tetap melindungi kultur budaya lokal yang mengutamakan keseimbangan alam dan budaya yang mengakar di masyarakat Bali .

Kedua harus melakukan empower komunitas lokal dengan membuka lapangan pekerjaan dan menciptakan benefit bagi masyarakat lokal. Selanjutnya quality of service, dan yang sangat penting adalah regulasi dari pemerintah yang memang mendukung terciptanya quality tourism.

Kemudian Ketiga memperkuat basis pertumbuhan ekonomi Bali, dengan mendorong diversifikasi pertanian harus maju dengan teknologi system pertanian tanpa meninggalkan ciri khas adat dan budaya Bali sebagai lumbung pangan harus kembali apalagi Bali sangat konsisten jaga keseimbangan antara alam budaya dan manusia.

Erwin mencontohkan, di Nusa Lembongan punya potensi besar dengan rumput laut. yang digarap bersama,pertanian bisa dikembangkan menjadi pendorong sektor pariwisata,hal ini sangat penting sekali.Terakhir perkuat ekonomi Bali adalah digitalisasi harus terus dikembangkan. Baik digitilisasi dari sisi pemerintah yang bertujuan transparansi, digitalisasi retail, salah satunya manfaatkan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS), yang saat ini sudah meningkat jumlah I juta pengguna Bali.

Untuk menciptakan pertumbuhan ekonomi Bali berkelanjutan mendorong sektor pertanian dan perikanan. Usaha ini merupakan potensi besar ekonomi Bali dan juga perlu menjadi bagian pertumbuhan ekonomi Bali.Dalam agenda menju pembangunan Pembangunan Ekonomi Kerthi Bali disebutkan ada dua sumber sektor unggulan Non Pariwisata dan Pariiwsata selama ini terkonsentrasi pada wilayah pariwisata dengan kontribusi terbesar yakni di wilayah Tabanan, Badung Gianyar serta Denpasar.dari segi unggulan ada 6 sektor pertanian dalam arti luas, keluatan dan perikanan, industry branding Bali , Sektor IKM & UMKM, Kreatif dan Digital dan pariiwsata

Ia mengatakan Bali merupakan island off love, pulau tempat orang berwisata. Kedatangan wisatawan tahun 2024 dari target 5,7%, target September sudah mencapai 4,6% . Namun dibalik itu terjadi ketidak merataan pembangunan ekonomi karena terkonsentransi hanya di 4 daerah sehingga terjadi kesenjangan ekonomi di 4 daerah lainnya, Seperti Kab. Klungkung dan kab. Jembarana, Kab. Karangasem.

Namun demikian, kata Erwin pasca berlalunya Covid rpertumbuhan pariwisata Bali ekonomi sudah kembali sebelum masa covid bisa dilihat semakin meningkatnya jumlah wisatawan ke Bali harus di jaga, Bank Indonesia bersama pemerintah daerah dan pusat terus mendorong kegiatan pariwisata di Bali tumbuh lebih kuat dan berkualitas, “ kita harpakan dengan langkah BI dan pemerintah daerah bersama pemerintahan pusat mendorong Bali maju lagi dengan Pariwisata Berkualitas berkelanjutan,” jelas Erwin. – Nn

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *