Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono Ikuti Zoom Meeting Survei Akreditasi Klinik Polres Badung dari Lafkespri

KataBali.com – Badung – Mangupura – Kepala Kepolisian Resor Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK mengikuti kegiatan Zoom Meeting Pembukaan Survei Akreditasi Klinik Polres Badung dari Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Primer (Lafkespri) yang dilaksanakan di uang Command Center Jl. Kebo Iwa No. 1 Mengwitani Kecamatan Mengi Kabupaten Badung, Bali. Rabu (21/02) pagi mulai pukul 08.00 Wita

Kegiatan Zoom Meeting yang diikuti oleh Ketua Tim Survei Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Primer Gusti Made Suena, SKM., M.Kes. beserta anggota tim, Kabiddokes Polda Bali yang diwakili oleh Kasubidokes AKBP dr. Nyoman Gustama, M.M., Perwakilan dari Dinas Kesehatan Kab. Badung dab Perwakilan dari BPJS Kesehatan Kab. Badung, sementara itu hadir mendampingi Kapolres Badung yakni Wakapolres Badung Wakapolres Badung Kompol I Made Pramasetia, S.H., S.I.K., M.H., Para PJU Polres Badung, PLT. Kepada Klinik Polres Badung dr. Ayu Widya Utami, dan anggota Dokes Polres Badung.

Kapolres Badung dalam sambutannya menjelaskan Kegiatan akreditasi Klinik Polres Badung merupakan salah satu bentuk komitmen Polres Badung dalam peningkatan mutu pelayanan kesehatan yang prima untuk masyarakat, Plres Badung sendiri senantiasa mendukung penuh terhadap pelayaanan kepada publik yang baik dan prima bagi anggota Polri maupun masyarakat Kabupaten Badung.

sementara itu ketua tim survei dari Lafkespri Gusti Made Suena, SKM.,M.Kes. menjelaskan akan melaksanakan kegiatan surve di Klinik Polres Badung selama 2 hari sesuai surat tugas, Menyampaikan tentang Kode Etik dari Surveyor yaitu apa yang boleh dilakukan dan tidak boleh dilakukan oleh tim Surveyor selama kegiatan surve akreditasi.

Kasubidokes AKBP dr. Nyoman Gustama, M.M., yang menwakili Biddokes Polda Bali mengucapkan terimakasih kepada Polres Badung yang sudah bisa meningkatkan pelayanan Klinik yang dimiliki dengan cara melaksanakan kegiatan akreditasi Klinik Polres Badung, Semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan pelayanan yang lebih optimal terhadap pelayanan kesehatan yang kita miliki baik terhadap personil Polri, keluarga Polri maupun masyarakat sekitarnya.
“Kami dari Biddokes Polda Bali akan selalu mendukung sepenuhnya kegiatan akreditasi ini dan semoga kegiatan dapat berjalan dengan lancar serta memperoleh hasil yang diharapkan.”Pungkas AKBP dr. Nyoman Gustama, M.M. pb

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *