Nopember 2023 Konsumen Optimis Ekonomi Bali Meningkat

KataBali.com–Denpasar-Survei Konsumen Bank Indonesia November 2023 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi di Provinsi Bali meningkat dibandingkan kondisi periode Oktober 2023. Hal tersebut tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Provinsi Bali di bulan November 2023 tercatat sebesar 142,8 atau meningkat dibandingkan dengan periode Oktober 2023 sebesar 142,0 dan tetap terjaga pada area optimis (indeks > 100). Optimisme konsumen Bali juga lebih tinggi dibandingkan dengan nasional yang mencatatkan IKK Nasional pada area optimis sebesar 123,6.

Tren peningkatan keyakinan konsumen di Bali terus terjadi dalam 4 bulan terakhir.Tetap tingginya optimisme konsumen, sejalan membaiknya ekonomi di Bali dan terjaganya kestabilan harga barang dan/atau jasa selama periode laporan merupakan hasil sinergi dari seluruh pemangku kepentingan di Provinsi Bali. Berdasarkan rilis data BPS Provinsi Bali, inflasi gabungan dua kota di Provinsi Bali (Denpasar dan Singaraja) pada November 2023 tercatat stabil yakni 2,77% (yoy) atau masih dalam sasaran target inflasi 3%±1%, “Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, Erwin Soeriadimadja,

Erwin menambahkan Bank Indonesia juga berupaya untuk menjaga stabilitas inflasi melalui pengaturan acuan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI-Rate) yang terukur. Hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia pada 20-21 Desember 2023 menyatakan bahwa BI-Rate tetap bertahan pada level 6,00%. Keputusan mempertahankan BI-Rate pada level 6,00% tetap konsisten dengan fokus kebijakan moneter yang pro-stability yaitu untuk penguatan stabilisasi nilai tukar Rupiah serta langkah pre-emptive dan forward looking untuk memastikan inflasi tetap terkendali dalam sasaran 2,5%±1% pada 2024.

Sementara itu, kebijakan makroprudensial dan sistem pembayaran tetap pro-growth untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Kebijakan makroprudensial longgar terus ditempuh untuk mendorong kredit/pembiayaan perbankan kepada dunia usaha dan rumah tangga. Akselerasi digitalisasi sistem pembayaran juga terus didorong untuk meningkatkan volume transaksi dan memperluas inklusi ekonomi-keuangan digital, termasuk digitalisasi transaksi keuangan Pemerintah Pusat dan Daerah.

Lebih lanjut, tetap terjaganya optimisme konsumen di Bali ditopang oleh Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) yang tercatat berada pada area optimis, yakni masing-masing sebesar 140,0 dan 145,7. IKE Provinsi Bali pada November 2023 meningkat dibandingkan bulan sebelumnya yang tercatat sebesar 135,2. Peningkatan IKE tersebut dipengaruhi oleh beberapa komponen pembentuk IKE, yaitu konsumsi barang-barang kebutuhan tahan lama saat ini dibandingkan 6 bulan yang lalu tercatat sebesar 120,0 (dari 115,0) dan ketersediaan lapangan kerja saat ini dibandingkan 6 bulan yang lalu tercatat sebesar 159,5 (dari 148,0). Sementara itu, komponen penghasilan saat ini dibandingkan 6 bulan lalu mengalami kontraksi dari 142,5 menjadi 140,5 pada bulan laporan. Kondisi IKE Bali tersebut lebih baik dibandingkan kondisi IKE Nasional yang mengalami kontraksi yaitu dari 114,4 pada Oktober 2023 menjadi 113,0 pada November 2023.

Ekspektasi konsumen Provinsi Bali terhadap kondisi ekonomi ke depan berada pada kondisi optimis dengan indeks sebesar 145,7 di bulan November 2023. Optimisnya kinerja IEK di Provinsi Bali Saat ini dipengaruhi oleh beberapa komponen pembentuk IEK yang tetap terjaga pada area optimis yaitu indeks ekspektasi kegiatan usaha 6 bulan mendatang sebesar 154,0; indeks ekspektasi penghasilan 6 bulan mendatang sebesar 135,0 dan indeks ketersediaan lapangan kerja 6 bulan mendatang sebesar 148,0. Kondisi IEK Bali sejalan dengan kondisi IEK Nasional yang tetap terjaga pada area optimis sebesar 134,2 pada periode November 2023. nn

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *