Berkolaborasi Dengan Mola, Archipelago Hotel Operator Pertama Hadirkan Hiburan On Demand Untuk Tamu

Foto: Press Conference Archipelago berkolaborasi dengan Nomaden TV dan Mola di ASTON Kemayoran City Hotel

KataBali.com – Jakarta – Archipelago, grup manajemen hotel swasta dan independen terbesar di Asia Tenggara,  manajemen hotel Indonesia pertama  berkolaborasi dengan Mola menghadirkan hiburan berlangganan gratis tanpa batas untuk para tamunya.

  Archipelago bekerjasama dengan Nomaden TV menggunakan jaringan dan infrastrukturnya  membangun konsep ArchTV menghadirkan platform berbasis Android menggantikan saluran TV konvensional. ArchTV hadir dengan infrastruktur IPTV Nomaden  sudah teruji sehingga para tamu dapat mengakses Mola tanpa harus berlangganan untuk menikmati konten on-demand, film, acara TV, konser musik, video anak-anak, serta  acara olahraga favorit para tamu.

   Tamu kini dapat menikmati pilihan konten TV  lebih beragam  memberikan kebebasan memilih hiburan yang disukai. Teknologi ArchTV dan Mola saat ini sudah tersedia di ASTON Kemayoran City Hotel dan ASTON Inn Jemursari, dan akan segera disusul oleh hotel-hotel lain di bawah naungan Archipelago.

Foto: kamar tamu ASTON Cilegon, ASTON Inn Jemursari dilengkapi dengan ArchTV

Sebagai layanan Over The Top yang terkenal, Mola memegang hak siaran langsung dan seperti kompetisi olahraga, termasuk Liga Premier, UFC, dan fitur lainnya. Mola juga menawarkan beraneka ragam film dan serial televisi, menghadirkan berbagai pilihan hiburan yang cocok untuk segala usia dan dapat ditonton kapan saja.

    “Kami ingin memastikan pelanggan tidak akan melewatkan acara favorit mereka saat  berlibur atau perjalanan bisnis, kami memberikan kemudahan bagi mereka  menikmati tayangan Mola di layar TV besar selama menginap di  hotel-hotel Archipelago. Kolaborasi ini merupakan awal dari kemitraan B2B untuk memperluas jangkauan bagi  pengguna.” kata Eriek Lukito, Business Growth Division Head Mola.

   Nomaden TV, platform teknologi cloud IPTV pertama di Indonesia untuk industri perhotelan menyediakan solusi dari hulu ke hilir tanpa harus berinvestasi. ArchTV didukung teknologi dari Nomaden TV memungkinkan tamu memiliki banyak pilihan  menampilkan,semua konten media dengan melakukan casting ke layar tv.

  “ Kami berhasil melakukan transformasi paradigma tv hotel, dari konvensional ke hiburan modern kelas dunia yang lebih interaktif. Perubahan teknologi ini dilakukan tanpa biaya investasi yg tinggi, sesuai dengan tagline kami zero investment, zero downtime.”, ungkap Vedy Eriyanto selaku President Director VNT Networks

     John M. Flood, Presiden & CEO Archipelago.menjelaskan, saat ini permintaan akan hiburan di televisi mengalami perubahan, tamu  hotyel tidak lagi memilih untuk menonton siaran langsung. Mereka menginginkan sesuatu yang familiar, seperti menonton acara yang disukai di rumah atau melalui ponsel, “ Kami senang menjadi hotel pertama  bermitra dengan Mola melalui ArchTV  didukung  Nomaden TV, untuk   kenyamanan menyaksikan acara favorit,melalui teknologi ini,  tamu  langsung mengakses platform hiburan tanpa  akun mereka sendiri,.” terang John M Flood. nn

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *