Rajawali ‘Goes to Campus’

KataBali.com-Denpasar.  Dalam rangkaian workshop “Back To Campus”  PT RajaGrafindo Persada atau lebih popular dengan dengan brandmark rajawali pers, mengadakan roadshow ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta ( PTS) se Bali Nusra.

Kegiatan yang berisi tentang “ Tata Cara Menerbitkan Buku teks/Ajar di Kalangan Dosen” menjadikan sosialiasi utama kedatangan rajawali pers ke kampus-kampus di Bali Nusra. Dalam keterangannya, kegiatan worshop kampus ke kampus akan berlangsung dari akhir bulan Agustus hingga pertengahan September 2019 .

Pada tanggal 29 agustus 2019, bertempat di IHDN Denpasar, perwakilan Rajawali Pers wilayah Bali Nusra memberikan tips dan kiat kiat bagaimana dosen menerbitkan buku-buku ajar perguruan tinggi standart nasional di hadapan para dosen Institut Hindu Dharma Negeri Denpasar,  dalam kesempatan tersebut pula, perwakilan rajawali pers memberikan buku buku terbitannya ke setiap dosen yang hadir secara gratis.

Menurut Nur Arianto yang  akrab disapa  Anto selaku Kepala Wilayah RajaGrafindo persada Bali Nusra mengatakan” kami sangat konsen dan apresiasi dalam dunia pendidikan dan literasi. Sebagai wujud tri dharma perguruan tinggi maka kami hadir bersinergi dan siap berkolaborasi dengan civitas akademika dimanapun berada.

Karena kampus masih menjadi mainstream utama mencatak kaum akademis, intelek dan menumbuhkembangkan budaya literasi di kalangan mahasiswa semoga buku buku terbitan kami masih dijadikan sumber referensi dan literasi”.

Selama ini rajawali pers Bali Nusra telah menjalin kerjasama penerbitan buku dengan Undana Kupang, Unram Mataram, STP Nusa Dua dan Undiksha Singaraja, selain itu IKIP PGRI dan Universitas Ngurah Rai,mereka berharap tahun 2019 IHDN bisa terbit buku teks/ajar nasional cetakan rajawali pers.

Semoga di tahun 2019 ini Rajagrafindo dapat diterima baik dan ada sinergi di pelbagai insan kampus lainnya selain di IHDN kami juga sedang menjadualkan kunjungan ke perbagai kampus lainnya, tutup anto yang juga alumnus antropologi Unud.

Dalam keterangan akhirnya, anto juga memberikan kontak korespodensi ke awak media ( baca ; katabali.com) apabila ada perguruan tinggi negeri/swasta atau lembaga pendidikan yang ingin informasi  mengenai dunia penerbitan maupun buku buku terbitan rajawali pers, dapat menghubungi di nomor WA. 081246999162. rjw

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *