TMP Kerja Keras Menangkan Koster Ace
KataBali.com – Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih (TMP) Maruarar Sirait menginstruksikan kadernya untuk memenangkan pasangan calon Wayan I Koster-Tjok Oka Arta Ardana Sukawati (Koster-Ace) pada Pilgub Bali 2018. Untuk itu, kader TMP diminta bekerja keras memenangkan Koster-Ace.
“Pak Koster memiliki integritas dan kemampuan memajukan Bali,” ujar Ara–sapaan akrab Maruarar Sirait–saat melantik pimpinan TMP Bali di GOR Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Minggu (20/5).
Dalam agenda tersebut dihadiri Cagub Bali yang juga politisi PDI Perjuangan I Wayan Koster, Anggota DPR RI Nico Siahaan, Ketua DPC PDI Perjuangan Badung yang juga Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta, dan Ketua DPD Taruna Merah Putih Bali I Bagus Jagra Wibawa.
Sekitar lima ribu kader TMP hadir dalam deklarasi itu. Koster tampak bersemangat menghadiri pelantikan pimpinan TMP Bali tersebut.
Koster juga mengapresiasi dukungan TMP. Sebagai organisasi sayap partai dukungan TMP sangat penting dan akan mampu meningkatkan suara.
“Saya bangga TMP ini mampu merekrut generasi minelenial. TMP konsentrasi di lini ini,” ujar Koster ()