Perbekel dan Tokoh Desa Candi Kuning, Tabanan Terima Delegasi Mahasiswa JKAI

KataBali.com – Rombongan delegasi 18 Universitas PTN se Indonesia yang akan adakan penelitian di Candi Kuning Tabanan, selama lima hari mulai 16 – 21 November 2017  diterima Perbekel dan Tokoh Desa Candi Kuning Kamis kemarin 16 Nov 2017.

Adapun perbekel Candi kuning yang diwakili Ketua LPD, Bapak Nyoman mengatakan bahwa menyambut gembira dan merasa tersanjung dengan dipilihnya desa Candi Kuning menjadi tempat penelitian mahasiswa Antropologi se Indonesia.

Nyoman berharap kerukunan dan nilai-nilai kebersamaan dari heterogenitas masyarakat di desa Candi Kuning, menjadi kajian ke ilmuwan mahasiswa antropologi se Indonesia dan memang terbina sejak zaman dahulu sebelum kemerdekaan

 

Sementara Ida Bagus Adi Ketua Panitia merasa senang dengan sambutan yang ramah dari jajaran aparat desa Candi Kuning  kabupaten Tabanan ini.

Gus Adi menyampaikan bahwa sejak pra persiapan sampai diterima dan disambut oleh jajaran aparat desa Candi Kuning sangat membantu dalam proses kelancaran kegiatan pra saresehan ini yang mengambil tema  Pengembangan Pariwisata Desa Candi Kuning berbasis kearifan lokal.

Rombongan yang berjumlah 200 orang ini antara lain dosen pembimbing, delegasi 18 PTN Universitas se Indonesia antara lain  Univeritas Malikussaleh, Univ Sumatra Utara, Univ Andalas, Universitas Indonesia, Univ Padjajaran, UGM, Unair, Unibra, Undip, Unud, Unhas, Univ Tandulako, Univ Halu Oleo, Univ Sam Ratulangi, Univ Khairun, Univ Cendrawasih dan Univ Tanjung Pura.

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *