Kemenhub RI Serahkan Pengelolaan Dermaga Bedugul ke Pemkab Tabanan
KataBali.com – Tabanan – Setelah sekian lama, Kementerian Perhubungan RI secara resmi menyerahkan pengelolaan Dermaga Bedugul, Kecamatan Baturiti, kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabanan. Prosesi serah terima tersebut berlangsung pada Senin (9/12) di Nusa Dua, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, dan dihadiri oleh Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya.
Bupati Sanjaya menyampaikan bahwa penyerahan pengelolaan dermaga tersebut menjadi langkah penting dalam pengembangan infrastruktur di kawasan wisata Bedugul. “Hari ini saya ada dua agenda. Salah satunya melakukan MoU dengan Menteri Perhubungan terkait serah terima dermaga di Bedugul,” ungkapnya saat memberikan sambutan dalam kunjungan kerja Menteri Pariwisata RI Widiyanti Putri di Jatiluwih, Senin kemarin.
Terkait dengan rincian teknis dalam pengelolaan dermaga tersebut,  Bupati Sanjaya mengaku belum dapat menjelaskan. Menurutnya, Sekretaris Daerah  (Sekda) baru akan melaporkan hasil MoU tersebut setelah acara serah  terima selesai. “Hari ini Sekda baru tanda tangan. Nanti (Sekda) akan  lapor. Besok soal kebijakannya (pengelolaannya),” ujar Bupati Sanjaya  saat bergegas menuju Nusa Dua.
Disampaikannya bahwa arahan dari Kementerian Perhubungan terkait  pengelolaan dermaga ini akan dibahas lebih lanjut. “Saya juga belum tahu  apa arahan dari kementerian. Untuk kebijakannya besok. Baru hari  (kemarin) ini diserahkan,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Tabanan I Made Murdika,  mengonfirmasi bahwa Kemenhub telah menyerahkan pengelolaan Dermaga  Bedugul kepada Pemkab Tabanan. “Benar (penyerahan) dari Kemenhub,” kata  Murdika. Namun, dia belum bersedia memberikan keterangan lebih lanjut  mengenai teknis pengelolaan dermaga tersebut.
Menurut  Murdika, setelah serah terima ini, Pemkab Tabanan masih harus  menyelesaikan sejumlah proses administrasi. Salah satunya adalah  mendaftarkan dermaga tersebut sebagai barang milik daerah. “Kami lapor  dulu ke bupati atas hibah barang milik negara,” jelasnya.
Dermaga  Bedugul merupakan salah satu fasilitas penting di kawasan wisata  Bedugul, yang terkenal dengan Danau Beratan dan Pura Ulun Danu sebagai  destinasi unggulan di Bali. Dengan pengelolaan yang kini berada di bawah  kendali Pemkab Tabanan, dermaga tersebut diharapkan dapat dioptimalkan  untuk mendukung aktivitas pariwisata, transportasi lokal, dan kegiatan  ekonomi masyarakat sekitar.
Kendati  demikian, Bupati Sanjaya dan jajaran Pemkab Tabanan masih menunggu  arahan lebih lanjut dari Kementerian Perhubungan untuk menentukan  langkah strategis terkait pengelolaan dermaga ini.  ht

