Archipelago International Gelar Young Chef & Barista Challenge 2024 Sebagai Wadah Talenta Muda Mengembangkan Kreativitas Di Bidang Kuliner

KataBali.com – Sentul – Archipelago International sukses menyelenggarakan Grand Final Archipelago Young Chef & Barista Challenge 2024 setiap tahunnya, sebuah kompetisi kuliner yang diselenggarakan khusus untuk mengembangkan talenta kuliner dan barista dari generasi muda di seluruh properti milik Archipelago International. Acara ini diadakan di The Alana Hotel & Conference Center – Sentul City pada hari Kamis, 3 Oktober 2024.

Lebih dari 200 chef dan barista muda dari properti Archipelago di seluruh Sumatera, Jawa, Kalimantan, Bali, Sulawesi, NTT, NTB, dan Papua ikut berpartisipasi dalam kompetisi ini. Setelah melalui proses seleksi yang ketat mulai dari bulan Mei hingga Juni 2024, 15 talenta muda; lima dari masing-masing kategori yaitu Young Chef, Young Pastry, dan Young Barista terpilih untuk berkompetisi di acara Grand Final dimana mereka beradu dan menampilkan keahlian.

Peserta dalam kompetisi diharuskan untuk mengirimkan video yang menampilkan hidangan dan minuman khas mereka, merinci inspirasi, proses, bahan, dan produk akhir. 15 video terbaik dipilih untuk Grand Final, di mana talenta muda ini akan berkompetisi secara langsung untuk meraih penghargaan tertinggi. Adapun bahan-bahan yang wajib untuk Chef Challenge adalah ikan atau udang, pisang untuk Pastry Challenge, dan kopi dengan sentuhan rasa untuk Barista Challenge.

Kiri ke kanan, hidangan Juara 1-kategori Young chef, hidangan juara 1 kategori young pastry, minuman juara 1-kategori young barista.

Kompetisi ini diselenggarakan sebagai bentuk untuk mengembangkan bakat dan juga meningkatkan kepercayaan diri dari para peserta guna untuk mengasah kreativitas mereka sambil mewujudkan komitmen Archipelago International dalam menghadirkan kreasi makanan dan minuman yang istimewa. Pemenang dari kompetisi ini menerima apresiasi dalam bentuk hadiah berupa piala dari Charles Brookfield – Chairman Archipelago International untuk juara 1, dari John Flood – CEO untuk juara 2, dan Favorite Winner Trophy untuk juara 3. Pemenang juga mendapatkan medali dan hadiah uang tunai untuk setiap kategori.

Pemenang kategori Young Chef Challenge:

Ahmad Syahrul dari Harper MT Haryono, Cawang sebagai juara pertama

Candra dari Aston Cirebon Hotel & Convention Center menduduki tempat kedua

I Kadek Sukariana dari Aston Denpasar Hotel & Convention Center sebagai pemenang tempat ketiga

Finalis lainnya yang berhasil masuk 5 besar Kategori Young Chef adalah Fariz Hermawan dari Aston Anyer Beach Hotel dan Zulkarnaen Anwar dari Aston Cilegon Boutique Hotel.

Pemenang kategori Barista Challenge:

Andi Izzaudin Mahendra dari The Alana Yogyakarta Hotel & Convention Center sebagai juara pertama

Jerry Mamesah dari Aston Batam Hotel & Residence menduduki tempat kedua

Resti Fadhilla Arianto dari Aston Nagoya City Hotel sebagai pemenang tempat ketiga

Finalis lainnya yang berhasil masuk 5 besar Kategori Young Chef adalah Aldriagung Hareldo Faqih dari Aston Cilegon Boutique Hotel dan Muhamad Agung Dwibanda dari Grand Aston Puncak Hotel & Resort.

Pemenang Kategori Pastry Chef Challenge:

Fatimah Azzahra dari Harper MT Haryono, Cawang sebagai juara pertama

Farhan Mohammad Rizki dari Aston Cilegon Boutique Hotel menduduki tempat kedua

Ni Ketut Adnyani dari Aston Denpasar Hotel & Convention Center sebagai pemenang tempat ketiga

Finalis lainnya yang berhasil masuk 5 besar Kategori Young Chef adalah Ayu Almavita dari Aston Nagoya City Hotel dan Najwa Kayla Nusaestu dari Aston Anyer Beach Hotel.

Para pemenang tersebut dipilih melalui proses penjurian yang ketat dengan menilai dari berbagai aspek seperti kualitas sajian, citarasa, presentasi makanan, dan juga inspirasi dari menu yang dibuat. Penilaian dilakukan oleh para juri yang profesional di bidangnya yaitu Bapak John Flood – CEO Archipelago International, Winston Hanes – Vice President of Operations Archipelago International, Santoso Windoe – Corporate Executive Chef, Denny Frederick – Corporate Executive Chef, Denny S Wasana – Corporate F&B Manager, dan juga Risman Sukmawan – Corporate Pastry Chef.

kiri ke kanan: proses presentasi makanan karya chef muda, penilaian makanan. peserta Archipelago Young Chef dan Barista Challenge 2024

“Archipelago Young Chef & Barista Challenge lebih dari sekadar kompetisi. Ini tentang mengakui bakat luar biasa dan kreativitas chef dan barista muda kami di seluruh Indonesia. Kami bangga dapat menyediakan platform ini untuk menampilkan semangat dan inovasi mereka dalam seni kuliner, juga untuk menemukan bibit unggul Chef dan Barista muda di setiap properti milik kami,” komentar John Flood, CEO of Archipelago International.

“Tantangan ini menyoroti dedikasi dan keahlian talenta muda kami yang bekerja tanpa lelah untuk memberikan pengalaman bersantap yang luar biasa bagi tamu kami. Kami sangat senang melihat mereka antusias dalam menghadirkan kreasi serta ide-ide unik dalam acara ini, sehingga mereka dapat meningkatkan kualitas makanan dan minuman di masing-masing hotel milik kami” tambah Winston Hanes, VP of Operations at Archipelago International.

Archipelago Young Chef & Barista Challenge 2024 merupakan bukti komitmen Archipelago International dalam membina talenta, kreativitas, dan keunggulan dalam industri perhotelan.

Untuk informasi lebih lanjut tentang acara ini, silahkan kunjungi situs web resmi atau hubungi Archipelago International.

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *