Apresiasi Semangat Generasi Muda, Sekda Adi Arnawa Potong Tumpeng di HUT ST. Wana Santhi Ke-33

KataBali.com – Badung – Sekretaris Daerah (Sekda) Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Perayaan HUT. Sekaa Teruna (ST) Wana Santhi Ke-33 Tahun sekaligus perpisahan KKN-PPM UGM, Minggu (18/8) di Wantilan Pura Desa, Desa Adat Semanik, Desa Pelaga, Kecamatan Petang, Badung. Turut hadir dalam kesempatan ini anggota DPRD Provinsi Bali I Bagus Alit Sucipta, anggota DPRD Badung Bima Nata, I Gusti Lanang Umbara yang juga Bendesa Adat Semanik, Camat Petang AA. Ngr. Raka Sukaeling beserta unsur Tripika Kecamatan Petang, Perbekel Desa Pelaga I Made Ordin beserta BPD, LPM dan Kelian Dinas Se- Desa Pelaga, Ketua STT. se-Desa Pelaga, Dosen dan Mahasiswa KKN-PPM UGM, serta tokoh dan masyarakat setempat.

Sebagai bentuk apresiasi dan dukungan Pemerintah Kabupaten Badung memberikan dana sebesar Rp 10 juta yang diserahkan secara simbolis oleh Sekda Adi Arnawa dan diikuti oleh I Bagus Alit Sucipta Rp 10 juta, Bima Nata sebesar Rp 10 juta, I Gst Lanang Umbara selaku Bendesa Adat Semanik membantu Rp 5 juta dan secara pribadi Rp 5 juta dan Pemerintah Desa Pelaga Rp 5 juta yang diterima langsung oleh Ketua ST. I Putu Darsana dan Ketua Panitia HUT I Gede Wijana.

“Saya sangat berbahagia sekali karena dapat hadir di HUT ST. Wana Santhi, karena ini merupakan puncak kegiatan generasi muda untuk berinovasi. Adik-adik ini lahir di jaman untuk melanjutkan misi Kemerdekaan, kalau dulu pendahulu kita berjuang dengan raganya, bagaimana merebut Kemerdekaan yang saat ini kita rasakan, sedangkan sekarang tantangannya adalah memerangi kebodohan dan kemiskinan yang ada di bumi Indonesia ini,” ujar Adi Arnawa di Wantilan Pura Desa, Semanik.

Melalui momentum HUT Sekaa Teruna ini agar dimanfaatkan dengan baik dan melakukan evaluasi, setiap mengadakan kegiatan HUT Sekaa Teruna. Evaluasi ini bertujuan untuk melihat program yang sudah dilaksanakan dan apa yang belum, kenapa belum bisa dilaksanakan apa kendalanya ini harus dievaluasi. Pihaknya berharap kepada sekaa teruna, memasuki tahun politik agar selalu kompak dan selalu menjaga persatuan jangan sampai karena politik organisasi dalam Sekaa Teruna terpecah belah.

“Saya minta kepada adik-adik Sekaa Teruna, kedepan harus mulai berpikir dengan inovatif, bagaimanapun juga Sekaa Teruna itu sebagai jangkarnya Banjar dalam rangka pelestarian adat dan budaya. Dengan semangat gotong royong, menyama braya kita bisa menjadi penerus yang baik bagi generasi kedepan. Untuk Sekaa Teruna Wana Santhi dalam melaksanakan ulang tahun, kekompakannya jangan hanya saat perayaan saja, tapi saya harapkan harus selalu kompak dalam berorganisasi, dan saya ucapkan dirgahayu Sekaa Teruna Wana Santhi, semoga makin kompak dan jaya selalu,” ucap Sekda Adi Arnawa.

Sementara itu Bendesa Adat Semanik yang juga anggota DPRD Badung I Gusti Lanang Umbara menyampaikan rasa bahagia dan terima kasih atas kehadiran Sekda Badung bersama undangan lainnya pada ulang tahun Sekaa Teruna ST. Wana Santhi Ke-33. “Saya selaku Bendesa Adat Semanik dan masyarakat setempat sangat mendukung kegiatan Sekaa Teruna untuk selalu saling menjalin silaturahmi antar Sekaa Teruna yang ada di wilayah Desa Pelaga, Petang untuk mewujudkan program-program seni, adat, dan budaya serta mendukung kegiatan-kegiatan yang ada di Desa Adat Semanik,” jelasnya. hbd

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *