Kasat Binmas Iptu Gunaweda “Ngobras” Di Rumah Kos

KataBali.com – Mangupura – Dalam rangka memelihara situasi kamtibmas tetap kondusif Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Badung terus melakukan pembinaan dan penyuluhan ke berbagai lapisan masyarakat, seperti halnya hari ini Satbinmas melaksanakan kegiatan binluh yang dikemas dalam Ngobras (Ngobrol Bareng Masyarakat) di tempat kos-kosan di Banjar Bucu, Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal Kabupaten Badung, Bali. Rabu (21/02) malam pukul 19.00 Wita

Kasat Binmas Iptu I Ketut Gunaweda, SH. atas seijin Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK. mengatakan kegiatan Ngobras tersebut pada intinya meminta kepada warga masyarakat yang kos untuk ikut menjaga ketertiban dan keamanan di Bali khususnya di Desa Darmasaba Kecamatan Abiansemal.
“Jangan mengkonsumsi minum- minuman keras yang dapat memicu terjadinya perselisihan yang akhirnya akan terjadi perkelahian/keributan yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat.” Ungkap Iptu Gunaweda yang juga dihadiri oleh KBO Satbinmas Polres Badung Iptu I Ketut Suwardana, Kanit Bhabinkamtibmas Satbinmas Ipda I Wayan Cok Yudyawan, Kelian Dinas Banjar Bucu Desa Darmasaba, beserta dengan Anggota Sat Binmas Polres Badung.

Selain itu Iptu Guna Weda juga menekankan untuk tertib dalam mengendararai kendaraan dengan tidak berboncengan tiga serta wajib menggunakan helm untuk keselamatan bersama, terkait dengan maraknya keributan antar warga pendatang Kasat Binmas meminta agar semua bisa menahan diri saling menghargai, sebagai warga pendatang agar bisa menyesuaikan diri, ikuti awig-awig atau peraturan yang berlaku baik secara hukum maupun adat istiadat yang berlaku di lingkungan masing-masing.

Senada dengan Kasat Binmas Kelian dinas Banjar Bucu, Si Gede Ketut Astawan, juga menyampaikan agar warga masyarakat pendatang, mencari surat tinggal non permanen, agar diketahui keberadaan dan tempat tinggal dimana sehingga dengan mudah bisa di monitor, dengan syarat membawa KTP dan Kartu Keluarga.
“Tujuannya untuk mengetahui keberadaan tempat tinggalnya dan memuudahkan dalam berkomunikasi.”Ungkapnya (Kamis, 22/02). pb

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *