Kompol A. A. Gede Rai Darmayasa Atur Arus Lalin di Depan Terminal

KataBali.com – Mangupura – Dalam mengantisipasi kemacetan arus lalu lintas puluhan personil Polres Badung tergelar di titik rawan macet dan rawan Kecelakaaan, salah satunya di jalan Raya Mengwitani tepatnya di depan Terminal Mengwi jalan yang menghubungkan Denpasar – Gilimanuk, Kabupaten Badung, Bali. Jumat, (29/9/2023) pagi 07.00 WITA.

Kabag SDM Polres Badung Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, SH, MH mengatakan, kegiatan ini  penting guna mencegah terjadinya kemacetan yang bisa mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.

“Kita atur arus lalu lintas di jam – jam sibuk, agar pemakai jalan merasa nyaman dan tenang serta terindar dari kemacetan, jika terjadi kemacetan kitapun lebih mudah dan lebih cepat bisa menguarainya “, ucap Perwira Mengengah asal Gianyar ini.

Tidak hanya itu, pihaknya juga tetap memantau pelanggaran dan mengawasi kegiatan masyarakat dalam mengantisipasi kriminalitas khususnya yang ada di jalur rawan kecelakaan dengan cara selalu mengimbau pemakai jalan, agar hati-hati di jalan.

Kegiatan pengaturan baik di jalan maupun di tempat-tempat rawan lainnya telah dilakukan rutin setiap hari, tentunya dengan jadwal roling, agar tidak membosankan.

“Kita selalu mengingatkan dengan cara memberikan imbauan kepada masyarakat, agar tetap patuh dan taat kepada peraturan lalu lintas”, Pungkasnya. pb

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *