Pemkab Tabanan Melantik Langsung Ketua Harpi Tabanan Periode 2021 – 2025
KataBali.com – Tabanan – Pemkab Tabanan dalam hal ini diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian & Pembangunan Sekda Kab Tabanan, Ir. I Wayan Kotio, MP, Hadir dalam pengesahan Acara Pelantikan / Pengukuhan Ketua dan Pengurus DPD Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia (HARPI) Melati Kabupaten Tabanan tahun 2021, di Ruang Rapat lantai III, Kantor Bupati Tabanan, Minggu (5/11).
Nampak hadir dalam undangan pagi itu, perwakilan dari Ketua TP PKK, Kepala Dinas Pendidikan, Ketua Tiara Kusuma, Plt. Ketua DPD Harpi Melati Provinsi Bali dan anggota, Ketua DPC Harpi Melati Se-Bali, serta Pengurus DPC Harpi Melati Kabupaten Tabanan.
Himpunan Ahli Rias Penganti Indonesia atau yang biasa disebut Harpi Melati, sebagai suatu organisasi profesi yang di dalamnya beranggotakan para ahli tata rias. Di mana etos kerja dari para anggotanya harus dapat meningkatkan kreatifitas dan mampu menjaga serta melestarikan profesinya sehingga tersedia sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas, sesuai dengan visi Kabupaten Tabanan Nangun Sat Kerthi Loka Bali Melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana, Menuju Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul dan Madani.
Sinergitas dan harmoni bekerja, sesuai dengan Visi Kabupaten Tabanan tersebut, merupakan modal utama dan telah menjadi agenda prioritas Pemerintah Daerah dalam Rencana Strategis Pemerintah Daerah guna tersedianya Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas. Harpi Melati selain sebagai wadah berkumpul para ahli tata rias pengantin juga sebagai wahana untuk menyalurkan bakat generasi muda di bidang keterampilan tata rias pengantin yang memiliki tujuan melestarikan budaya adat lokal, sebagai warisan budaya bangsa serta memperkenalkan kembali tata rias daerah Bali.
Dalam kegiatan ini, Kepala Dinas Pendidikan selaku Pembina, melantik langsung I Gusti Kade Juni Arisandi sebagai ketua Cabang Harpi Melati Kabupaten Tabanan beserta jajaran pengurus DPC Harpi Melati periode 2021 – 2025, dengan harapan kedepannya mampu melaksanakan tugas sebaiknya sesuai dengan tanggung jawab yang dibebankan, serta mampu menjaga dan melestarikan pengantin pakem nusantara khususnya adat budaya pengantin Bali.
Lebih lanjut, mewakili Bupati Tabanan, Wayan Kotio mengajak seluruh pengurus terlantik yang mengemban tugas berikutnya untuk membesarkan nama Harpi Melati Tabanan dengan berbagai kelebihan dan keunggulan yang dimiliki masing-masing anggotanya “Saya yakin, ke depan organisasi ini akan menjadi organisasi yang berkembang dan dapat membuka peluang kerja bagi generasi berikutnya di dunia tata rias” tutupnya. hmt