Gubernur Koster Akan Siapkan Konsumsi Peserta Langsung di Ruangan Kongres
KataBali.com – Gubernur Bali sekaligus Ketua DPD PDIP Bali, I Wayan Koster menjelaskan bahwa seluruh peserta kongres harus selalu mengikuti disiplin partai, utamanya pada saat Kongres V PDIP nanti.
“Peserta dimohon disiplin waktu (sejak berangkat dari hotel menuju ruang sidang agar tepat waktu. Dan jangan mengikuti kegiatan lain selain mengikuti kongres. Makanan akan disiapkan di ruang sidang agar peserta tidak meninggalkan sidang,” ujar Gubernur Koster yang diikuti tepuk tangan seluruh peserta dan simpatisan yang hadir, hari ini (7/8).
Diketahui sebelumnya, dalam Kongres V PDIP yang nantinya akan berlangsung di hotel Grand Inna Bali Beach Sanur, Denpasar, ia juga menjabat sebagai ketua panitia pelaksana dalam kegiatan yang akan berlangsung dari besok (8/8) hingga 11 Agustus nanti.
Sementara itu, Ketua Umum PDIP Perjuangan, Magawati Soekarnoputri menegaskan agar para kader PDIP agar selalu mengikuti disiplin partai yang berlaku, termasuk dalam penyelenggaraan kongres kali ini. Ia juga mengatakan bahwa seluruh hak dan kewajiban para kader PDIP adalah sama, tanpa ada perbedaan.
“Partai pelopor bukan karena saya, tetapi karena kalian semua. Dari sejak saya menjabat sebagai ketua, saya tidak lupa mengatakan bahwa ‘sebagai ketua umum dan sebagai anak ranting, hak dan kewajibannya sama. Karena kita adalah partai pemenang, yang (masih) tidak bisa menerapkan disiplin, apa kata orang,” ujarnya.
Dalam rangkaian kegiatan Kongres V PDIP ini, telah terlaksana agenda malam kesenian yang diselenggarakan pada malam tadi. Terdapat beberapa artis kenamaan yang turut memeriahkan kegiatan ini, diantaranya Krisdayanti dan mantan artis cilik, Tina Toon. (da)

