Harris Grup Rayakan Ultah Bertema “May The FOX Be With You”
Tiga kota tersebut adalah Pekanbaru dengan FOX HARRIS Pekanbaru, Bali dengan FOX HARRIS Jimbaran Beach, dan Bandung dengan FOX HARRIS City Center dan FOX HARRIS Lite Metro Indah.
“Acara ini untuk merayakan ulang tahun Gipsy The FOX dan mengkomunikasikan kampanye baru kami yaitu ‘May the FOX Be With You’, dengan mengundang media dan selebgram di tiap kota,” jelas GM Fox Harris Hotel Jimbaran Andyasoka Pradana di sela-sela perayaan HUT yang ditandai dengan pemotongan kue, Jumat (3/5) sore di roof top lantai VI Fox Jimbaran. Dalam perayaan yang dihadiri sekitar seratus undangan itu juga hadir jajaran manejemen Harris Hotel yang ada di Bali. Dikatakan Andy kampanye ini dilakukan setelah mengamati pengembangan FOX HARRIS Hotels yang cukup mengesankan, di mana dengan jaringan 4 hotel di 3 daerah yang berbeda dalam waktu yang tidak terlalu jauh.
Dengan bergabungnya Tauzia Hotels dengan Ascott, brand ini akan mempunyai kesempatan untuk melebarkan sayap ke luar Indonesia di tahun 2019. “May the FOX Be With You” sendiri mewakili semangat para staf (Foxes) dan pelayanan akan selalu menyertai para tamu pada saat dan setelah singgah di Fox Harris Hotels.
“Kami berharap tamu-tamu kami akan mendapatkan pengalaman yang unik dari pelayanan, produk dan semangat sesuai dengan tagline kami yaitu, “A Moment in Life”,” terang Andy.
Untuk merayakan momen ini, pihaknya meluncurkan diskon spesial 10% ditambah lagi sampai dengan 15%* (*bagi anggota MTP loyalty program), dengan kode promo “MayTheFOXbeWithYou” yang akan berlaku untuk pemesanan yang dilakukan antara tanggal 3-6 Mei 2019 melalui pemesanan Iangsung.
Andy menambahkan Fox Harris Jimbaran memiliki 125 kamar yakni 116 deluxe (36 m2) dan 9 suites (52 m2). Di Fox tersedia spa, gym dan floating breakfast serta sejumlah fasilitas untuk memanjakan tamunya.
Sementara GM Harris Hotel & Residences Sunset Road Nyoman Wirayasa mengatakan keberadaan Harris Hotel di Bali bukan semata hanya kejar untung. Harris juga memiliki komitmen sosial seperti mendukung pelestarian lingkungan dengan menanam mangrove dan melepas tukik. “Kami juga akan membantu bedah rumah satu keluarga tak mampu yang kondisinya memprihatinkan,” jelas Wirayasa. (jbe)