Kunjungan Kerja di Indonesia, Mahathir Disambut Presiden Jokowi
KataBali.com – Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad tiba di Indonesia untuk melakukan kunjungan kerja. Mahathir disambut langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Mahathir tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (28/6/2018) pukul 18.05 WIB dengan pesawat kenegaraan Malaysia. Mahathir didampingi sang istri Siti Hasmah Mohd Ali.
Jokowi dan Ibu Negara Iriana langsung menyambut Mahathir dan Siti Hasmah. Jokowi berbincang-bincang dengan Mahathir setibanya di Indonesia.
Pejabat lainnya juga menyambut kedatangan Mahathir. Antara lain Menko Polhukam Wiranto, Menlu Retno Marsudi, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan hingga duta besar RI untuk Malaysia Rusdi Kirana.
Jokowi dan Mahathir langsung beranjak menuju ruang tunggu. Setelah itu, Jokowi dan Mahathir meninggalkan lokasi.
Rencannya, Mahathir melakukan pertemuan resmi dengan Jokowi di Istana Bogor pada Jumat (29/6). Pertemuan akan membahas ekonomi, sosial-budaya, hingga tenaga kerja.
“Kedua, walaupun kunjungan perkenalan, tetapi beliau berdua akan membahas mengenai perkuatan hubungan kedua negara baik dari sisi ekonomi, maupun sosial-budaya,” jelas Retno di Istana Kepresidenan Bogor, tadi siang.
Mahathir terpilih menjadi PM Malaysia mengalahkan Najib Razak tahun ini. Indonesia merupakan negara pertama di Asia Tenggara yang didatangi Mahathir.jcdk