Deklarasi Anti Hoax, Ketua Dewan Badung, Parwata Ajak Masyarakat Bijak Gunakan Medsos

KataBali.com –  Ketua DPRD Kabupaten Badung  I Putu Parwata mendukung langkah kepolisian dalam menyatakan perang terhadap berita bohong atau hoax yang mengancam persatuan dan kesatuan NKRI.
 
Dukungan demi dukungan terus berdatangan dari berbagai elemen kepada Kepolisian dalam pemberantasan dan penegakan hukum terhadap penyebar konten hoax,  ujaran kebencian serta isu isu SARA yang dapat memecah belah persatuan.

Salah satu dukungan datang dari Ketua Parwata saat membuka Parade Ogoh ogoh di Perumahan Dalung Permai, Jumat  (16/03) malam lalu.

Bersama berbagai elemen masyarakat, pecalang dan kepolisian, Ketua DPRD Kabupaten Badung menyatakan dan mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Badung Anti terhadap penyebaran Konten Hoax.

Parwata juga  mengajak masyarakat lebih bijak dalam bermedia sosial serta tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

Pada kesempatan itu Parwata mengajak untuk tertib dalam pelaksanaan rangkaian hari Raya Nyepi Tahun Caka 1940.

“Semoga momentum Nyepi menjadikan instropeksi diri berbuat yang lebih baik kedepan guna membangun kabupaten Badung yang kondusif aman,” ajaknya.

“Kami mendukung penuh langkah Kepolisian dalam memberantas penyebaran konten Hoax yang memecah belah persatuan, NKRI Harga Mati” tegas politikus PDI Perjuangan itu (jchn)

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *