Warga Bongkasa Dukung Koster Cok Ace , Sajikan Tarian Janger Salam Satu Jalur

 

KataBali.com – Pemuda sebagai generasi muda yang menjadi harapan bangsa haruslah memiliki jati diri dan kepribadian unggul dengan memegang teguh nilai-nilai kearifan lokal sebagai benteng dalam menghadapi tantang global.

 

Wakil Bupati Badung Ketut Suiasa menegaskan hal itu, saat menghadiri HUT ke-19 Sekaa Teruna Werdi Stiti Banjar Sayan Tua desa Bongkasa Kec. Abiansemal, Selasa (20/2/2018)

 

Dalam acara yang meriah dan kerap diramaikan seruan “Salam Satu Jalur” itu, Suiasa memberikan sambrama wacana dihadiri generasi muda dan tokoh adat maupun masyarakat lainnya.

 

Dalam acara atraksi seni budaya, salah satunya adalah Tarian Janger Salam Satu Jalur yang dipentaskan Ibu- Ibu PKK Banjar Sayan Tua sehingga menjadi suguhan tersendiri masyarakat.

 

Wabup Suiasa mengingatkan, generasi muda agar senantiasa mempersiapkan diri sebaik-baiknuya dalam menghadapi persaingan global yang kini terjadi.

 

“Bekali diri dengan peningkatan kompetensi, ketrampilan, wawasan, serta penguasaan teknologi adalah sudah menjadi suatu keharusan yang merupakan tuntutan peradaban dalam dunia persaingan,” tutur Suiasa.

 

Tak lupa, Suiasa mengingatkan, memproteksi diri dengan menumbuhkembangkan sikap mental, jati diri, yang teguh berlandaskan budaya dan kepribadian bijaksana.

 

Hal itu, merupakan hal yang tidak boleh terkikis pada jiwa para generasi muda. Bahkan, itu menjadi benteng, juga menjadi filter sehingga memiliki ketahanan diri yang tidak mudah tergerus oleh pengaruh-pengaruh  budaya luar yang tidak relevan dengan budaya Bali atau Indonesia.

 

Acara peringatan hari ulang tahun tersebut tidak hanya yang hadir anggota sekaa teruna saja tapi juga seluruh PKK dan kerama Banjar yang diperkirakan mencapai seribuan warga.

 

JAnger Salam Satu Jalur Warnai HUT ke- 19 Sekaa Teruna werdi STiti Berbagai pentas seni bernuansa budaya itu menjadi suguhan menarik dalam perayaan hari ulang tahun Sekaa Teruna Werdi Stiti Banjar Sayan Tua desa Kecamatan. Abiansemal.

 

Ditengah kesemaraka acara tersebut, Kelian Sekaa Teruna Made Astawa menyatakan kesiapan Sekaa Teruna Werdi Stiti untuk memenangkan pasangan calon yang diusung PDI Perjuangan I Wayan Koster-Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Koster-Cok Ace atau pasangan nomor no urut 1.

 

Pernyataan Kelian Sekaa Teruna, diamini dengan suara serempak oleh seluruh krama Banjar dan PKK yang juga menyatakan kesiapan memilih dan memenangkan Koster- Cok Ace dengan target suara minimal 90%.

 

JAnger Salam Satu Jalur Warnai HUT ke- 19 Sekaa Teruna werdi STiti Berbagai pentas seni bernuansa budaya menghiasi hari ulang tahun Sekaa Teruna Werdi Stiti Banjar Sayan Tua desa Bongkasa Kec. Abiansemal.

 

Dalam laporannya kelian Sekaa teruna Werdi Stiti I Made Astawa menyatakan bahwa dalam perjalanan organisasnya selama satu tahun ini sudah berupaya secara bersama banjar dan prajuru desa adat untuk menjadi pengabih dan menjadi pelopor dalam pelestarian adat, budaya dan seni

 

“Pada saatnya nanti, ketika sudah berada dalam tahapan hidup grahasta sudah memiliki pengetahuan dan pengalaman dasar berkaitan dengan nilai-nilai adat, dresta , seni dan budaya yg sesuai dengan kearifan desanya dan potensi tradisi desa bbongkasa,” sambungnya.

 

Turut hadir dalam ulang tahun tersebut Camat Abiansemal, Perbekel dan kelian Adat Desa Bongkasa, Wakil Ketua DPC PDI Perjuanga Badung I Bagus Alit Sucipta, serta tokoh-tokoh masyarakat lainnya. (jc-541)

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *