Buka Anniversary ke-11 TutDe Wedding Ayu Pastika Dorong Pengusaha Lokal Manfaatkan Peluang
KataBali.com – Industri pariwisata yang menjadi primadona di provinsi Bali, hendaknya dimanfaatkan secara maksimal oleh pengusaha lokal dengan saling membantu guna menangkap peluang yang ada. Salah satunya usaha jasa di wedding yang bukan saja digemari masyarakat lokal namun menjadi selera wisatawan internasional. Sebagai pembina usaha terutama industri kecil dan menengah di Bali, Ketua TP PKK Provinsi Bali Ny. Ayu Pastika mendorong para pelaku usaha lokal untuk memanfaatkan peluang besar ini untuk kesejahteraan masyarakat Bali. Hal ini disampaikannya saat memberi sambutan pada acara 11th Anniversary TutDe Wedding di Hotel Grand Santhi, Denpasar, Minggu (19/2).
Istri Gubernur Bali Made Mangku Pastika ini menilai masyarakat saat ini umumnya mencari kepraktisan. Oleh karena itu penyediaan barang dan jasa oleh pelaku usaha akan sangat membantu masyarakat dalam memenuhi berbagai kebutuhannya. “Saya mendorong semua pelaku usaha di Bali untuk maju bersama-sama. Tetapi untuk maju itu, kita harus tampil dengan kualitas tinggi, sehingga dapat bersaing dengan pelaku usaha dari luar daerah,” katanya.
Dalam menghadapi pasar global, Ny. Ayu Pastika berharap para pengusaha lokal selalu bekerjasama dan saling berbagi, sehingga semua dapat berkembang dan memiliki peluang untuk maju. Pengusaha lokal yang kuat ini diharapkan dapat memberi manfaat nyata bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat, tutupnya.
Owner TutDe Wedding, Ketut Suarna mengapresiasi kehadiran Ketua TP PKK Provinsi Bali yang sekaligus memberi motivasi bagi dirinya sebagai pengusaha lokal untuk selalu berbagi, memperbaiki diri dan memberi yang terbaik untuk masyarakat.
Acara dihadiri oleh perwakilan Dinas Pariwisata Provinsi Bali, Dinas Pendidikan Provinsi Bali, DPD HARPI Melati, Ketua Tiara Kusuma Provinsi Bali, dan para pengusaha serta praktisi bidang event organizer. JcHB