Putriasih Pastikan Kelanjutan Program PKK di Tabanan

Katabali.com –  Sebagai organisasi yang bertugas mendukung pelaksanaan program pemerintah, peran Tim Penggerak PKK tidak bisa dipandang sebelah mata.

Demikian halnya dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Tabanan yang belum lama ini mengalami peralihan kepemimpinan.

Kendati demikian, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tabanan yang baru, Putriasih Sugiada memastikan bahwa kegiatan organisasi yang dipimpinnya saat ini akan tetap berjalan seperti biasanya.

Juga, akan tetap melanjutkan kegiatan-kegiatan yang telah diprogramkan semasa kepemimpinan Rai Wahyuni Sanjaya selaku ketua sebelumnya.

Hal itu akan menjadi prioritas yang diungkapkan Putriasih Sugiada dalam acara pisah sambut Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tabanan di kantor bupati.

“Dengan kerendahan hati saya mohon bantuan dan dukungan bapak atau ibu dalam melaksanakan tugas sebagai Ketua Tim Penggerak PKK, YKI, dan K3S Kabupaten Tabanan sehingga program yang sudah direncanakan oleh ketua terdahulu dapat dilaksanakan sesuai harapan,” katanya.

Karena itu, dalam kesempatan yang sama dirinya secara pribadi menyampaikan rasa terima kasih kepada Nyonya Rai Wahyuni Sanjaya atas pengabdiannya selama ini.

Nyonya Rai Wahyuni Sanjaya selaku mantan ketua berharap program-program yang belum dilaksanakan sampai akhir 2015 dapat diselesaikan. Tentunya dengan dukungan para pengurus dan anggota. (gus)

katabali

Kami merupakan situs portal online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *